TIK

Minggu, 13 November 2011

8. Apa perbedaan antara mailing list dengan forum diskusi ???
            Jawab :
            Kalau “ Mailing List ” merupakan singkatan dari milis ( bahasa Inggris: mailing list ) yaitu grup diskusi di Internet di mana setiap orang bisa berlangganan dan berikut serta didalamnya. Anggota milis dapat membaca surat dari orang lain dan kemudian mengirimkan balasannya. Secara sederhana, milis adalah sebuah daftar alamat surat elektronik yang mempunyai kesukaan/kepentingan yang sama. Setiap kali kita atau orang lain mereply sebuah mail, mail tersebut didistribusikan ke setiap mail box masing masing orang yang terdapat di dalam daftar. Semua proses ini diatur oleh sebuah program yang dinamakan Mailing List Manager (MLM'S) atau Mail Servers.
Pengertian lain milis yaitu sebuah alamat email yang digunakan oleh sekelompok pengguna internet untuk melakukan kegiatan tukar menukar informasi. Setiap pesan yang dikirimkan ke alamat sebuah milis, secara otomatis akan diteruskan ke alamat email seluruh anggotanya. Milis umumnya dimanfaatkan sebagai sarana diskusi atau pertukaran informasi diantara para anggotanya.
Sebuah "mailing list" adalah daftar email pelanggan yang memilih untuk menerima pesan reguler email pada topik tertentu. Hal ini terutama digunakan untuk mendistribusikan berita terkini, newsletter, alert badai, ramalan cuaca, produk update pemberitahuan, dan informasi lainnya. Contoh milis adalah: bila sebuah toko merilis produk baru atau memiliki penjualan baru, maka ada akan menerima pesan dalam skala waktu tertentu yang berkaitan dengannya.
Kelompok diskusi milis ini banyak sekali jumlahnya, dan secara garis besar dapat dikelompokkan ke dalam dua kategori:
1.    Berdasarkan topik
Topik mailing list beraneka ragam tergantung pada profesi atau keseragaman yang dimiliki oleh anggotanya, dan biasanya jenis ini terbuka untuk umum sehingga seorang peminat diskusi dapat mendaftarkan dirinya sendiri secara langsung.
2.    Berdasarkan komunitas kelompok tertentu

biasanya milis jenis ini bersifat tertutup dan hanya terbuka bagi anggotanya saja. Misalnya milis yang dimiliki oleh suatu partai atau organisasi atau yang keanggotaannya atau untuk berlangganannya melalui suatu cara tertentu, seperti membayar uang langganan (profit) atau cara-cara lainnya.
Berlangganan (subscribe) ke suatu milis pada umumnya harus mematuhi aturan-aturan yang ditetapkan oleh moderatornya, dan jika tidak, maka Anda akan dicoret dari daftar anggota dan akan dimasukan kedalam daftar tidak berlangganan (unsubscribe). Selain itu ber-milis ria di Internet mempunyai etika-etika yang harus kita patuhi untuk kenyaman kita bersama, yang disebut dengan Etika Mailing List.
Pada dasarnya mailing list bekerja dengan konsep yang sangat sederhana. Seorang pengguna cukup mengirimkan e-mail ke salah satu alamat email untuk kemudian disebarkan ke semua anggota mailing list yang tergabung atau berlangganan ke alamat email tersebut. Dalam hal ini, jika suatu milis dibuat di Yahoo!groups maka semua prosedur, teknis administrasi dan perjanjian mengikuti apa yang berlaku di Yahoo! Groups.
Selain untuk diskusi, milis juga dapat digunakan untuk sharing foto dan file. Singkat kata, milis merupakan cara paling mudah bagi suatu komunitas untuk saling berkomunikasi di internet dan sekarang ini terkenal sebagai komunitas maya.
Penyedia layanan milis yang dikenal luas antara lain adalah yahoogroups.com dan googlegroups.com.Daftar untuk penggunaan milis dapat disebut sebagai daftar distribusi. Dalam milis yang legal atau tidak bermuatan spam, individu dapat berlangganan atau berhenti berlangganan sendiri.
Ada beberapa manfaat atau keuntungan yang diperoleh dari miling list diantaranya adalah sebagai berikut:
1.    Efektif dan efisien untuk keperluan surat menyurat termasuk bagi pengiriman surat kepada beberapa orang sekaligus terutama anggota dengan isi berita yang sama misalnya agenda pertemuan, promosi produk, undangan penikahan dan sebagainya.
2.    Fleksibel karena email dapat dikirim, diterima, atau dibaca kapan saja dan dimana saja.
3.    Sebagai ajang diskusi terhadap orang-orang yang mempunyai minat yang sama.
4.    Untuk berlangganan informasi tertentu secara periodik, misalnya untuk memantau informasi harga produk dari suatu perusahaan.
5.    Mengirim dan Menerima kartu ucapan.
                                                  
Sedangkan forum diskusi merupakan benar-benar sebuah bentuk gerakan lambat dari chatting. forum ini dirancang untuk membangun komunitas online orang-orang dengan minat yang sama. juga dikenal sebagai "kelompok diskusi", "papan" atau "newsgroup", sebuah forum adalah layanan asynchronous di mana anda dapat perdagangan non pesan instan dengan anggota lain. reply anggota lain pada jadwal mereka sendiri, dan tidak perlu hadir sementara anda kirimkan. setiap forum ini juga didedikasikan untuk komunitas tertentu atau subjek, seperti perjalanan, berkebun, motor, mobil-mobil vintage, memasak, isu sosial, seniman musik, dan banyak lagi. forum sangat populer, dan terkenal karena cukup adiktif karena mereka menempatkan Anda berhubungan dengan banyak orang yang berpikiran serupa.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 Grunge Girl Blogger Template Designed by Ipietoon Blogger Template
Girl Vector Copyrighted to Dapino Colada